Pengawasan kedatangan kapal ikan bebendera asing

 Assalamu “alaikum wr wb

Selamat siang Bapak

Yth. Komandan Pangkalan PSDKP Bitung

Mohon izin, berkenan melaporkan hasil pengawasan kedatangan kapal ikan bebendera asing Tung Ho No. 2 yang merupakan kapal angkut ikan hidup pada hari minggu, 3 Desember 2023 dengan hasil sebagai berikut:

A. Informasi Kapal Perikanan:

1. Nama Kapal : Tung Ho No. 2;

2. Bendera Kapal :Hongkong;

3. Penanggung Jawab: PT. Samudera Indah Nusantara;

4. Nomor Perizinan Berusaha Subsektor Pengangkutan Ikan Hidup Kapal Sewa Berbendera Asing dari Pelabuhan Check Point ke Negara Tujuan: 42.23.0001.129.02276 berlaku s.d 3 April 2024;

5 Ukuran Kapal: 396 GT;

6. Nomor SKAT: R.17609/PSDKP.2/PW.340/IX/2023 berlaku s.d 18 September 2024;

B. Hasil Pemeriksaan Kapal Perikanan:

1. Pengawasan kedatangan kapal ikan bebendera asing dilakukan bersama-sama oleh Pengawas Perikanan Pangkalan PSDKP Bitung, Petugas Karantina Kesehatan Pelabuhan Bitung, Petugas Kantor Imigrasi Bitung dan Petugas Customs Bitung;

2. Kapal Tung Ho No. 2 berangkat dari Hongkong pada tanggal 24 November 2023 sesuai dengan Port Clearance nomor: SKW000069 yang dikeluarkan oleh Marine Deparment Hongkong China. Kapal tiba di Bitung pada tanggal 3 Desember 2023;

3. Kapal Tung Ho No. 2 diawaki 5 (lima) orang WNA;

4. Jumlah palka sebanyak: 35 buah dan tidak ada muatan dalam palka; 

5. Tidak ada indikasi pelanggaran;

C. Setelah dilakukan pemeriksaan, Kapal Tung Ho No. 2 akan sandar di karamba jaring apung (KJA) milik PT. Sonok Lestari Mas yang berada di perairan Rarandam Selat Lembeh, Kota Bitung;

D. PT. Sonok Lestari Mas telah memiliki dokumen PKKPRL nomor: 21112310517100003 yang terbit tanggal 21 November 2023 dan Sertifikat CBIB (Cara Budidaya Ikan Yang Baik) nomor: ID-CBIB-SA-T-000178  yang berlaku s.d 1 Desember 2026;

Demikian laporan yang kami sampaikan, atas arahan Bapak,  kami ucapkan terimakasih

Hormat kami,

Pengawas Perikanan

1. Irma Sesi Tidajoh

2. Ahmad Zunaidi

3. Winarni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *