Kegiatan Satwas SDKP Gorontalo Utara pada hari kais dan jum’at tanggal 10 s.d 11 Oktober 2024
Melaksanakan operasi Terpadu yang tergabung yakni :
- Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Gorontalo (3 Orang).
- SATWAS SDKP Gorontalo Utara (1 Orang).
- TNI AL Gorontalo Utara (7 Orang).
- 2 POKMASWAS wilayah Gorontalo Utara (4 Orang).
- Unsur USAIDBERIKAN (1 Orang).
- Unsur JAPESDA (1 Orang).
HASIL KEGIATAN
Dalam kegiatan Patroli Gabungan, anggota SATWAS SDKP Gorut tergabung di TIM 2 TARANTULA dengan hasil sebagai berikut :
- Memeriksa 3 Unit Perahu nelayan yang di curigai melakukan penangkapan ikan dengan menggunakan bius atau bom ikan.
- Dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan hasil tangkapan yang dicurigai menggunakan bius atau hasil bom ikan dari ke 3 perahu nelayan tersebut.
- Terjadi pengejaran terhadap diduga pelaku pengeboman ikan , akan tetapi diduga pelaku melarikan diri dan menghilang dengan cepat karena menggunakan perahu dengan dua mesin tempel.
Selanjutnya tim 2 TARANTULA melakukan sosialisasi ke Pulau terdekat yaitu di Pulau Ponelo kepulauan pusat kepada masyarakat dan melakukan silaturahmi ke pemerintah setempat di kantor CAMAT Ponelo pusat yang diterima oleh Pak SEKCAM Ponelo, dengan tujuan pembentukan POKMASWAS dalam mendukung pengawasan pesisir dan kepulauan yang ada di wilayah Gorontalo Utara.