Gerai Pengukuran Kapal yang dilaksanakan oleh Ditjen Perikanan Tangkap (PPN. Untia) bekerja sama dengan Ditjen Perhubungan Laut (Pelabuhan Utama Makassar dan UPP. Biring Kassi) yang berlokasi di PPN. Untia, Kab. Maros, Kab. Takalar dan Kab. Pangkep sebaga berikut :
- Gerai Pengukuran Kapal Perikanan yang dilaksanakan oleh PPN. Untia dibuka oleh Direktur Kapal dan Alat Penangkapan Ikan (Dit. KAPI) Ditjen Perikanan Tangkap tanggal 23 Juli 2024 di PPN. Untia Makassar.
- Peserta dihadiri oleh Dit. KAPI, PPS. Kendari, PPN. Untia, PSDKP Makassar, perwakilan Ditjen Perhubungan Laut – Ahli Ukur Kapal, Pelabuhan Utama Makassar dan UPP. Biring Kassi dan perwakilan nelayan.
- Pengukuran Kapal nelayan yang berada di Kab. Pangkep ditempatkan di Pelabuhan Perikanan Maccini Baji Kab. Pangkep.
- Jumlah Kapal yang diusulkan diukur di Kab. Pangkep sebanyak 97 Kapal. Pengukuran kapal dilaksanakan pada 23 s.d 24 Juli 2024 dengan realisasi kapal yang diukur sebanyak 102 kapal dengan rincian 95 Kapal diperkirakan memiliki ukuran GT. 7.
- Dokumen Surat ukur kapal akan diserahkan secara simbolis kepada nelayang setelah hasil pengukuran terbit.
Demikian kami sampaikan, mohon arahan dari Bapak pimpinan.
Hormat Kami
Burhanuddin